Rabu, 02 November 2016

Menata Tempat Tidur Ada Pasien

Peralatan yang digunakan  :
1. Alat Cuci Tangan
2. APD
3. Kasur, dan bantal
4. Alat Tenun bersih : Sprei, perlak, kain pelintang, sarung bantal dan selimut
5. Keranjang kosong
6. Baki


Langkah-langkah :


1.                 1.    Memberi tahu klien dan keluarga
  1. Mendekatkan alat-alat  tenun di atas meja
  2. Mencuci tangan
  3. Memakai APD
  4. Komunikasi dengan klien
  5. Ambil bantal letakkan di atas kursi
  6. Ambil selimut letakkan dalam ember
  7. Sisi sisi seprei, perlak dan pelintang dilepaskan lipatan bawah kasur
  8. Posisikan klien miring membelakangi pelaku
  9. Gulung alat tenun kotor ke arah punggung klien
  10. Seprei yang bersih dipasang
  11. Perlak dan kain pelintang yang bersih diletakkan di atas seprei
  12. Sisi seprei, perlak dan pelintang diselipkan di bawah kasur dengan baik
  13. Klien dibalikkan kembali dan dimiringkan ke arah pelaku
  14. Pelaku pindah posisi ke belakang klien
  15. Gulung alat tenun yang kotor, kemudian masukkan ke dalam keranjang/ember untuk pakaian kotor
  16. Sprei, perlak dan pelintang dirapikan, sisi-sisinya di selipkan di bawah kasur
  17. Ujung-ujung sprei dibuat lipatan diagonal
  18. Klien dibaringkan terlentang kembali
  19. Sarung bantal diganti dengan yang bersih
  20. Selimut yang bersih dipasang
  21. Komunikasi dengan klien
  22. Semua peralatan dibereskan ke belakang
  23. Melepaskan APD
  24. Mencuci tangan


EmoticonEmoticon